Digiland merupakan Signature Annual Event Telkom Indonesia. Mengusung semangat #ElevatingYourFuture, agenda tahunan ini menghadirkan pengalaman imersif yang didukung oleh kecanggihan teknologi, menggabungkan pemberdayaan UMKM sebagai penggerak perekonomian dan inisiatif keberlanjutan melalui inovasi.
Seluruh rangkaian acara Digiland dirancang untuk menghibur masyarakat sekaligus memberikan dampak nyata bagi para pelaku bisnis di berbagai lapisan. Tahun ini #DIGILAND2025 akan diselenggarakan pada 18 Mei 2025 di Istora Senayan Jakarta dengan menghadirkan pengalaman seru seperti:
Pasar Rakyat UMKM
Sebagai wujud komitmen untuk mendukung UMKM Indonesia, Digiland kembali menghadirkan puluhan tenant UMKM dalam Pasar Rakyat UMKM.
Digiland Run
Menyambut runner dari seluruh Indonesia dan luar negeri untuk bergabung dengan kegembiraan di Digiland Run. Hadir kembali dalam bentuk lomba lari dengan pilihan jarak 5K, 10k, dan Half Marathon (21K).
Digiland Music
Keseruan #DIGILAND2025 akan semakin seru dan lengkap dengan menghadirkan puluhan musisi terbaik pada Festival Musik Digiland.